Bincang Kuliner

Haloo, sobat Unesa!!!! Gimana keadaan kalian selama pandemic covid-19? Kegiatan apa saja yang sudah dilakukan selama #dirumahaja? Atau ada yang sudah rindu sama suasana ketintang bahkan orang-orangnya nih? Wah, macam-macam ya kegiatannya. Semoga sobat Unesa tetap jaga kesehatan terus ya, dan berdoa semoga pandemic ini cepat berakhir agar bisa melaksanakan kegiatan dengan normal seperti sedia kala, lalu  kembali ke kampus dengan keadaan happy.

Selama pandemic covid-19 ini mayoritas sobat Unesa sedang rindu sama suasana kampus nih! Mulai dari kegiatan perkuliahan di kelas, teman-teman kelas, rapat sampai malam hari, kuliner kampus, kegiatan perkopian duniawi, mengerjakan tugas di warkop sampai dini hari, bincang santai dengan teman-teman organisasi/ukm di warkop dan masih banyak lagi. Namun ada satu hal yang paling menarik dimata Sobat Unesa tentunya. Yaitu, kuliner kampus. Seperti apa sih kuliner kampus dimata para Sobat Unesa khususnya Unesa Ketintang? Yuk simak aja uraian dibawah ini.

Sobat Unesa, pasti kalian suka menjelajah kuliner di sela-sela jam istirahat perkuliahan berlangsung, atau selesai perkuliahan maupun sebelum rapat, pasti perut kalian sudah berbunyi yang menandakan perut harus diisi saat itu juga dengan kata lain “lapar”. Terlebih buat anak kos yang suka bingung mau makan apa, padahal tidak bisa masak dan di kos nya tidak ada dapur satupun. Nih, disini ada beberapa recommend kuliner kampus yang super maknyus dimata para sobat unesa khususnya, antara lain :

  • Bakso Super Doa Ibu

Bakso ini terletak di Jalan Pulo Wonokromo, sekitaran 1 km dari Unesa Ketintang. Bakso ini selalu ramai dikunjungi oleh Sobat Unesa karena terkenal dengan kuahnya yang lezat dan terasa, selain itu pentolnya yang halus dan lembut, serta beragam variasi pentol mulai dari pentol jamur, pentol kecil, dan pentol besar. Tidak lupa juga terdapat tahu putih isi bakso, gorengan, serta siomay yang menjadi pelengkap lezatnya bakso ini. Bakso Super Doa Ibu, selalu ramai saat sore hari, dikarenakan jam buka bakso ini mulai dari jam 10.00-21.00. Jadi, buat kalian Sobat Unesa yang setelah pulang kuliah sore, bisa nih mampir bakso yang super lezat nan enak.

  • Bakso Raos

Merupakan salah satu bakso yang khas terletak di Jalan Keintang depan Bank BRI, sama di Jalan Ketintang Madya. Bakso ini buka mulai jam 21.00-24.00, tepatnya di jalan malam Surabaya nih, hehe. Bakso yang super unik, dengan pentol kasar dan halus, serta besar dan kecil. Harganya sesuai dengan kantong mahasiswa, Karena satu porsi mulai harga 5000 yang terdiri atas pentol 4, tahu 2, sayur dan mie. Kuahnya seperti kuah bakso pada umumnya, namun yang membedakan adalah sambalnya. Jadi kalau makan bakso raos pakai sambal banyak ya sama aja nggak dapet chemistrinya, hehe. Kalau satu porsi belum cukup memuaskan bisa pesen paket komplot seharga 7000 yang terdiri atas pentol 4, tahu 2, dan gorengan 2. Waahhh, tentu menggiurkan sekali bukan Sobat Unesa?

  • Mie Ayam Depan Joglo Ukim

Buat kalian Sobat Unesa area Ketintang yang hobby cangkruk depan joglo Ukim H3 atau sebelah sekret BEM-U, pasti sudah tidak asing lagi dengan rombong makanan biru di depan warkop. Yap, Mie Ayam Depan Joglo Ukim. Mie Ayam dengan harga Rp. 8.000, sudah bisa mendapatkan mie, ayam, serta sawi dengan porsi yang banyak. Mie lembut dan kenyal, ditambah rasa ayam + sayur yang super lezat, serta cita rasa bumbu yang pas, dalam artian tidak terlalu berminyak , membuat Sobat Unesa ketagihan akan mencicipi kuliner murah satu ini. Mie Ayam ini buka mulai siang hari jam 12 siang sampai sore hari. Buat kalian yang ada jam matkul mepet, istirahatnya sebentar, pas banget untuk mencoba Mie Ayam satu ini. oh iya Mie Ayam ini satu porsi seharga Rp. 10.000 kalau beli sama minuman yang tersedia di warkop sekitar situ. Wah, sangat murah bukan?

  • Mie Ayam Belakang Gedung FT

Sobat Unesa, pasti kalian sudah tidak asing lagi sama mie ayam satu ini, konon katanya ini merupakan mie ayam favorit di kalangan Sobat Unesa Ketintang. Mie Ayam dimana lauknya tak hanya ayam saja, namun juga terdapat pentol, ceker, maupun telur puyuh, hal inilah yang merupakan salah satu keunggulan mie ayam ini. Mie dengan topping yang pas dan lezat ditambah kuahnya yang nendang dengan harga 10.000. Mie ini juga tersedia versi jumbo dengan harga 13.500. Buka mulai dari jam 12 siang sampai sore, bahkan kalau sudah habis bisa tutup lebih awal saking enaknya. Wah,  jangan sampai kehabisan yah kalau beli mie ayam ini.

  • Warung Makan Pink PTT V

Buat Sobat Unesa Ketintang yang suka fotocopy di area PTT V, pasti sudah tidak asing dengan warung satu ini. Yap, warung makan murah dengan tembok pink. Warung ini menyediakan aneka macam masakan rumahan super murah dengan harga mulai dari Rp.8.000, diantaranya Soto Ayam, Rawon, Nasi Sop, Perkedel, Sayur Asam, Sayur Bayam, Pepes, Bothok, Perkedel, Bali Telor, Ayam+Tempe+Tahu Goreng, dan masih banyak lagi. Tak hanya itu, tersedia juga minuman segar mulai harga 1.000, diantaranya yaitu es teh, es jeruk, nutrisari, pop ice, bahkan air mineral gelas maupun botol. Buat Sobat Unesa atau pasukan anak kos yang kangen masakan rumahan dan posisi lagi nggak sempat masak, bisa nih dijadikan rekomendasi buat kalian untuk sarapan pagi atau makan siang.

Nah itu dia, beberapa rekomendasi kuliner maknyus ala mahasiswa Unesa Ketintang. Bisa dicoba yah nanti saat masuk kuliah setelah pandemik corona berlalu. Semoga bermanfaat untuk kalian semua. Salam Sobat Unesa!!!!!!

Penulis : Izdihar Aisy

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *